Alumni Bindo

Dwi Berliana alumni PBSI angkatan 2020. Ia memiliki motivasi besar dalam menulis agar banyak orang bisa melihat bahwasanya kesuksesan itu tidak melulu tentang akademik. Banyak hal yang bisa dieksplor di masa muda.

Saat ini ia sudah mempunyai 3 novel yang terbit dan memiliki ISBN. Dua di antaranya abadi di rak Gramedia. Qodarullah berkat izin Allah Swt. salah satu novel tersebut dilirik oleh rumah produksi dan dijadikan film yang sekarang sudah tayang di VIU. Film tersebut diperankan oleh artis yang terbilang terkenal di Indonesia yaitu Megan Domani, Junior Roberts,
dan aktor senior Slamet Rahardjo.

Itulah sedikit yang bisa diketahui tentang dirinya. Jangan pernah menyerah dalam hidup. Jika merasa nilai akademik tidak sebagus yang lain, carilah peluang di luar sana dan jadilah sukses dengan caramu sendiri.

Ibnu Alamin alumni PBSI angkatan 2014 memberikan pelatihan menulis novel kepada mahasiswa PBSI FKIP Universitas Jambi di Balairung kampus Mendalo, 11 November 2018.

Joni Iskandar peraih juara 1 debat tingkat nasional memberikan pelatihan materi debat kepada mahasiswa PBSI FKIP Universitas Jambi.

Pirma Satria, S.Pd., M.Pd., alumni PBSI FKIP Universitas Jambi sebagai Pemimpin Redaktur Jambi Ekspres memberikan materi jurnalistik kepada mahasiswa PBSI FKIP Universitas Jambi di kantor redaksi Jambi Ekspres, Minggu (11/9).

Tommy Kurniawan, S.Pd., alumni PBSI FKIP Universitas Jambi angkatan 2009 dari media massa Tribun Jambi memberikan pelatihan jurnalistik kepada mahasiswa kekhususan Jurnalistik PBSI FKIP Universitas Jambi angkatan 2016,2017 Dan 2018 di Gerung FKIP ruang E6, Sabtu (09/3).

Ikatan alumni Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) FKIP Universitas Jambi (Unja) memberikan bantuan kepada salah satu mahasiswa PBSI yang membutuhkan bantuan dalam menyelesaikan pendidikan. Bantuan berupa uang tunai diberikan untuk pembayaran uang kuliah tunggal kepada salah satu mahasiswa semester akhir yang hampir putus kuliah. Serah terima bantuan diwakili oleh Wakil Dekan III FKIP bidang kemahasiswaan dan alumni, disaksikan oleh ketua prodi PBSI, dosen,  dan perwakilan alumni yang hadir di ruang dosen PBSI, Selasa (24/18).